Pembangunan Infrastruktur Pesparawi Nasional di Ambon Tidak Sesuai Jadwal | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Pembangunan Infrastruktur Pesparawi Nasional di Ambon Tidak Sesuai Jadwal

BERITA MALUKU. Pembangunan sejumlah infrastruktur untuk menunjang penyelenggaraan Pesparawi tingkat Nasional XI yang akan berlangsung pada 2 hingga 12 Oktober 2015 di kota Ambon, Maluku, tidak sesuai jadwal yang dijanjikan pemerintah daerah.

Pemerintah daerah dalam hal ini dinas Pekerjaan Umum telah menjamin pembangunan gedung Katolik Centre dan Christiani Centre yang mulai dibangun pada 8 Oktober 2014 lalu akan rampung pada 8 September 2015, (http://www.beritamalukuonline.com/2015/03/fasilitas-pendukung-pesparawi-nasional.html?m=0)
ternyata pembangunan gedung itu belum mencapai 90 persen rampung, terutama pembangunan gedung Christiani Centre yang terletak di dok Tanah Lapang Kecil (Talake) Ambon.

Pantauan Berita Maluku, pengerjaan kasar dalam ruangan gedung Christiani Centre misalnya seperti penyelesaian plafon saja masih setengah dari seluruh plafon yang berada pada lantai 2. Belum lagi pengerjaan akhir (halus) dari fisik bangunan tersebut. 

Meski demikian, pengawas pembangunan gedung Christiani Centre yang ditemui saat on the spot oleh Komisi C DPRD Maluku, optimis bahwa seluruh pengerjaan akan selesai akhir September 2015.

Selain pembangunan gedung Christiani Centre, pembangunan dan renovasi sejumlah sarana dan prasarana lain seperti renovasi gedung Taman Budaya, Baileo Oikumene, Lapangan Mandala Remaja, yang akan digunakan sebagai penunjang kegiatan akbar keagamaan di kota Ambon itu juga masih terus diburu pekerjaannya.

Saat pelaksanaa On The Spot oleh komisi C DPRD Maluku bersama sejumlah wartawan pada Rabu (2/9/2015) kemarin, sejumlah anggota yang dipimpin Wakil Ketuanya, Wellem Wattimena menampakan ketidakpuasan terhadap penyelesaian sejumlah infrastruktur tersebut. Tidak puas, karena hampir semua proyek belum rampung dikerjakan, malah ada sejumlah kendala yang ditemui seperti terhambatnya renovasi gedung Baileo Oikumene akibat bahan bangunan yang dipesan dari luar daerah mengalami keterlambatan.

Komisi C saat evaluasi hasil tinjauannya lebih memuji perkembangan pembangunan gedung Christiani centre, karena pembangunan gedung yang menampung 1000 orang dengan nilai Rp24 Miliar lebih itu telah menampakan kemajuan.

Dalam rapat evaluasi, komisi C berjanji akan memanggil Dinas terkait maupun kontraktor untuk menanyakan kendala yang dihadapi dan kemudian akan melakukan on the spot sebelum 20 September untuk memastikan pembangunan maupun renovasi akhir.

Berikut potret sejumlah infrastruktur yang terekam oleh media ini saat on the spot bersama Komisi C DPRD Maluku, Rabu (2/9/2015) kemarin.

1. Christiani Centre, Tanah Lapang Kecil





2. Baileo Oikumene, jalan Pattimura





3. Lapangan Mandala Remaja, Karpan






4. Gedung Taman Budaya, Karpan





5. Personil Komisi C




(Bm 01)

Pesparawi 5730212070973659570
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks