Cuaca Buruk, KSOP Ternate Larang Speedboat Beroperasi | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Cuaca Buruk, KSOP Ternate Larang Speedboat Beroperasi

Ilustrasi

Ternate - Berita Maluku. Kantor Kesyahbandaraan dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Ternate, Maluku Utara (Malut) melarang angkutan speedboat untuk rute Ternate-Sofifi dan Ternate-Jailolo Kabupaten Halmahera Barat beroperasi karena cuaca buruk.

Kepala Pos KSOP Kota Baru Abdul Halik mengatakan di Ternate, Selasa (10/3/2015), khusus untuk jalur Ternate-Sofifi, ibukota Provinsi Malut, aktivitas angkutan speedboat dilarang beroperasi sejak Selasa Siang hingga batas waktu yang belum bisa ditentukan.

Ia mengatakan, kondisi gelombang laut saat ini cukup membahayakan bagi keselamatan penumpang dan speedboat yang melayari Ternate-Sofifi itu, karena cuacanya tidak bersahabat dan dikhawatirkan terjadi kecelakaan laut.

Sedangkan angkutan lain yang berukuran besar seperti kapal ferry tetap diizinkan beroperasi.

Abdul juga menyatakan pihaknya melakukan pengawasan terutama menyangkut kesiapan pemilik speedboat melengkapi alat keselamatan.

Aktivitas speedboat di Pos KSOP Dufa-Dufa, salah satu pelabuhan yang menghubungkan Ternate-Jailolo, ibu kota Kabupaten Halmahera Barat juga dihentikan.

Menurut Kepala Pos KSOP Dufa-Dufa, Abduh larangan speedboat beroperasi juga karena cuaca yang tidak bersahabat dan bisa membahayakan penumpang.

Sementara itu, Kepala Badan Meteorologi, Kilimatologi dan Geofisika Kota Ternate, Fahmi Bahdar ketika dikonfirmasi menyatakan, saat ini gelombang laut terutama di Perairan Pulau Halmahera bagian Barat dan Utara mencapai tiga meter yang sangat berbahaya bagi speedboat. (ant/bm 10)
Malut 4820447030310030874
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks