Dinas PU Maluku Gelar Halal Bihalal | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Dinas PU Maluku Gelar Halal Bihalal

BERITA MALUKU. Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Maluku menggelar Halal Bi Halal, yang dihadiri Seketaris Daerah Maluku, Hamin Bin Tahir dan seluruh jajaran Dinas PU, Senin (11/7/2016).

Hamin Bin Tahir mengatakan, kegiatan halal bi halal memang rutin diselenggarakan setelah para ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Maluku, khususnya Satuan Kerja Perangkat Dearah (SKPD) usai libur lebaran tiap tahunnya.

Kata dia, bagi masyarakat Indonesia umumnya, Idul Fitri dan Halal bi Halal bagaikan dua sisi mata uang yang tak bisa terpisahkan.

"Tujuan Halal bi Halal adalah mengharmoniskan hubungan kekerabatan. Saling memaafkan dan menyambung tali silaturrahmi merupakan ajaran luhur dalam Islam," tandasnya.

Oleh sebab itu, kata dia, betapa pentingnya memelihara hubungan persaudaraan agar tidak kusut, apa lagi dalam dunia karier saat inipun manusia tak bisa lepas dari ketergantungan relasi dan partner.

Halal bi Halal menjadi momen yang sangat tepat untuk memperbaharui dan mempererat persaudaraan. Aktivitas manusia yang begitu sibuk, bahkan sering mengharuskannya jauh dari kerabat, sangatlah membutuhkan suasana Halal bi Halal.

"Saling maaf-memaafkan pada saat Idul Fitri dan Halal bi Halal bukan berarti mengkhususkan maaf hanya pada momen itu saja. Saling memaafkan tidak memiliki batas waktu. Karena, jika sampai meyakini bahwa memaafkan dan silaturrahmi hanya berlaku saat Idul Fitri atau Halal bi Halal saja, itulah yang salah secara syariat," pesannya.

Sementara itu, Plh Kepala Dinas PU Maluku Kasrul Selang, dalam sambutannya mengatakan halal bi halal merupakan momentum bersilahturahmi bukan hanya dengan sesama umat muslim, tetapi juga umat beragama yang lain.

Ibadah puasa kata Selang, harus dimanfaatkan dengan baik untuk tetap tekun beribadah tetapi juga melakukan kebaikan kepada orang lain.

"Orang yang berbuat baik pasti masuk sorga dan iman bukan tunjukan setiap hari pergi ke masjid tetapi melakukan kebaikan dengan rajin sholat," tuturnya.

Dikatakan, Dinas PU merupakan salah satu SKPD yang mengelola anggaran yang cukup besar. Untuk itu, pihaknya bertekat untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diemban dengan sebaik mungkin dalam rangka mengeluarkan Maluku dari kemiskinan dan ketertinggalan.

"Amanah ini kita laksanakan dengan sebaik-baiknya, sehingga berdampak bagi masyarakat Maluku," ungkapnya.

Ustadz Saiful Alsmakati dalam tausiahnya mengatakan, Halal Bi halal adalah tradisi masyarakat Indonesia terutama umat Muslim untuk bersilahturahim dan saling memaafkan, setelah menjalank ibadah puasa yang berjalan satu bulan.

Selain itu, puasa juga bertujuan untuk penyucian diri dalam mendekatkan diri dengan Allah.

Dirinya mencotohkan, ular yang berpuasa sampai pergantian kulit. Sebelum maupun setelah puasa ular tetap makanan jelek, hal tersebut menandakan tingkah laku ular tidak berubah.

Tidak sama halnya dengan ulat sebelum menjadi kepompong dan setelah berpuasa menjadi kupu-kupu, makanannya berubah.

Hal ini tentu memberikan pandangan yang baik, bahwa setelah menjalani puasa baik itu makanan maupun tingkah laku harus berubah menjadi lebih baik.

"Sejatinya kita berpuasa dengan baik jangan sama dengan ular. Kita berharap menjadi ulat dan merubah nama kita menjadi orang baik, dan makanan kita menjadi baik. Buka menjadikan puasa sebagai suatu halangan dan menjadi tertekan dan setelah puasa masuk karaoke," pungkasnya.

Menurutnya, halal bil halal dapat menjadikan seseorang bermanfaat bagi orang lain, apalagi yang kita yang baru melaksanakan ibadah puasa mudah-mudahan semangat kita tetap terjaga dengan baik.
Ramadhan 6008251985170225234
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks