Angkasa Pura I Ambon Gelar Safari Ramadhan di Kelurahan Siwalima Dobo | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Angkasa Pura I Ambon Gelar Safari Ramadhan di Kelurahan Siwalima Dobo

BERITA MALUKU. Pihak Angkasa Pura I Ambon menggelar kegiatan Safari Ramadhan di Kelurahan Siwalima Dobo, ibukota Kabupaten Kepulauan Aru.

Kegiatan ini direspons positif oleh pihak Pemerintah Kabupaten Kepulauan Aru.

Lurah Siwalima, Robertus Ngeborsian kepada Berita Maluku Online, Senin (27/6/2016) mengatakan, kegiatan yang dilakukan pada hari besar keagamaan ini membawa kesan tersendiri bagi masyarakat di wilayah teresebut.

Kata dia, dalam kegiatan ini pula dijual sejumlah paket sembako kepada masyarakat. Uang dari hasil penjualan itu akan dikumpul dan nantinya diserahkan untuk membangun Masjid Siwalima Dobo yang sementara dalam proses renovasi.

“Kegiatan dalam momen bulan suci Ramadhan ini, kita fokuskan kepada suadara-saudara muslim yang berada di  Kelurahan Siwalima Dobo tepatnya yang berada di kompleks Jembatan Labodo, Koramil Pantai, Jalan Disnaker dan tak menutup kemungkinan bila ada saudara-saudara kita  yang non muslim yang ekonominya lemah dipersilahkan,” ujar Lurah Robertus Ngeborsian.

Sementara itu, Koordinator Safari Ramadhan Angkasa Pura I Ambon, Fadly mengatakan, kegiatan ini dilakukan atas dasar kepedulian pihak Angkasa Pusa untuk membantu saudara-saudara dari keluarga ekonomi yang kurang mampu.

Kata dia, kegiatan ini bukan dilakukan di satu wilayah melainkan diselenggarakan pada 11 kabupaten/kota yang berada di Provinsi Maluku, pula hal yang sama dilakukan untuk Provinsi Maluku Utara dan Provinsi Papua Barat. (IMANe)
Ramadhan 7614893663537246151
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks