Perkuat Institusi, LBH Pers Ambon Gelar WorkShop Capacity Building | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Perkuat Institusi, LBH Pers Ambon Gelar WorkShop Capacity Building

BERITA MALUKU. Untuk mewujudkan kebebasan pers di Maluku, LBH Pers Ambon, memiliki peran yang cukup kuat melalui berbagai program kerja yang menyentuh langsung pada persoalan tersebut, diantaranya sosialisasi dan implementasi Undang-undang Pers, melaksanakan berbagai riset terkait hukum pers dan penanganan kasus pers, demikian disampaikan Sarchy Sapury, Direktur Eksekutif LBH Pers Ambon dalam rilisnya, Kamis (10/09/15). 

Namun untuk mampu melakukan hal tersebut , LBH Pers Ambon harus kuat secara institusi, sejak berdirinya, pada tahun 2013, LBH Pers masih menjadi bagian dari program AJI Ambon, karena itu diperlukan untuk menjadi institusi mandiri dan bisa mewujudkan program yang berbasis advokasi dan menyelesaikan berbagai persoalan. 

‘’Hal lain yang perlu dilakukan adalah pemetaan kasus untuk memahami setiap langkah advokasi yang mengikutinya. Satu dari sekian banyak faktor yang menunjang sebuah lembaga bertahan adalah bagaimana pengelolaan lembaga tersebut berlangsung. Untuk mewujudkan hal tersebut penguatan secara internal juga harus dilakukan dengan berbagai pelatihan kepada para pengacara, baik yang duduk sebagai pengurus inti maupun pengacara adhoc yang tergabung di dalam LBH Pers serta staf yang bekerja pada lembaga ini,’’ ungkap Sapury.

Menurut Sarchy Sapury, LBH Pers Ambon sendiri terdiri dari dua lini yakni, manajerial yang mengelola program dan keuangan dan sisi pelayanan hukum pers kepada kalangan pers dan public. 

Dari sisi manajerial terdapat tiga hal mendasar yakni, penganggaran operasional lembaga, pengelolaan data informasi dan pengetahuan, serta pengelolaan keuangan, sementara dari sisi pelayanan advokasi terdapat tiga hal penting, advokasi litigasi dan non litigasi serta sosialisasi UU Pers.

‘’Sinergitas antara fungsi manajerial dan pelayanan public ini harus menjadi dasar bagi lembaga non profit yang berbasis advokasi seperti LBH Pers Ambon. Perencanaan strategis lembaga yang baik tentu akan dapat mewujudkan tujuan LBH Pers Ambon yakni menjadi lembaga advokasi yang professional, transparan dan akuntabel sesuai visi dan misi lembaga,’’ tegas Sapury.

Untuk kepentingan itulah LBH Pers Ambon akan menggelar Workshop Capasity Building dengan tema ‘’Penguatan Kapasitas LBH Pers Ambon, Menuju Lembaga yang Profesional, Transparan dan Akuntabel’’ pada Sabtu, 12 September 2015, di Hotel Amaris Ambon. 

Workshop ini menjadi bagian dari program kerja LBH Pers Ambon dengan dukungan penuh dari Yayasan TIFA, yang sebelumnya juga telah mendukung AJI Ambon melahirkan LBH Pers ini. 

Gagasan profesionalisme, transparansi dan akuntabilitas pada sebuah lembaga semestinya tidak hanya sebatas sebuah gagasan, namun benar-benar dapat diwujudkan secara maksimal. Untuk terus dapat menjaga peran dan fungsi LBH Pers sebagai lembaga advokasi pers maka diperlukan perbaikan, penyempurnaan dan penguatan yang mencakup keseluruhan sisi lembaga.

Karenanya, menurut Program Manajer LBH Pers Ambon, Insany Syahbarwaty, dalam workshop ini akan dihadirkan dua pemateri yang cukup handal dibidangnya yakni, Ignatius Haryanto dari Lembaga Studi Pers dan Pembangunan (LSPP) Jakarta dan M. Azis Tunny, Dewan Etik AJI Ambon, yang telah berpengalaman mengelola organisasi dan program terkait pers di Maluku yang juga pendiri LBH Pers Ambon.

Pesertanya adalah pengurus inti dan staf, pengacara adhoc yang bergabung di LBH Pers Ambon, serta perwakilan Divisi Penguatan Organisasi dari AJI Ambon, IJTI Maluku, dan PWI Maluku,
Selain Workshop Capacity Building untuk internal institusi, LBH Pers Ambon juga akan melaksanakan, Pelatihan Kode Etik dan Safety Jurnalis untuk kalangan jurnalis serta Pelatihan Pemahaman Hukum Pers untuk kalangan penyidik di tingkat Polsek/ Polres di empat kabupaten / kota di Maluku yakni, Ambon, Tual, Namlea dan Masohi hingga 2016 mendatang, semua kegiatan ini didanai secara penuh oleh TIFA Foundation. (bm 01/*)
Berita Lain 1213411531525967505
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks