On The Spot ke Pasar Terminal Transit Passo, Komisi II Temukan Masalah | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

On The Spot ke Pasar Terminal Transit Passo, Komisi II Temukan Masalah

Ambon - Berita Maluku. Hasil on the spot atau pengawasan Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ambon ke pasar terminal transit Passo, menemukan sejumlah masalah, seperti kerusakan beberapa fasilitas WC dan tidak berfungsi saluran air.

Ketua Komisi II DPRD Kota Ambon, Yusuf Latumeten kepada pers di gedung DPRD Kota Ambon usai melaksanakan on the spot, Kamis (22/1/2015) menjelaskan, pengawasan ini menindaklanjuti laporan (surat masuk) ke Komisi II dari para pedagang yang setiap hari melakukan aktivitas di pasar terminal transit Passo.

"Dari pengawasan itu, kami menemukan sejumlah WC yang rusak diduga akibat tidak berfungsinya saluran air," katanya.

Latumeten menjelaskan, kerusakan WC maupun tidak tersedianya air akan berdampak buruk terhadap para pedagang maupun warga yang setiap hari melakukan aktivitas di terminal itu.

Tanggungjawab penanganan pasar terminal tranit Passo ada di beberapa pihak, karena itu, Komisi II rencananya akan mengundang Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UMKM), dan Kopas sebagai penanggungjawab perhimpunan para pedagang pasar Terminal transit.

"Kami akan membahas persoalan yang terjadi di pasar tersebut sehingga baik pengelola pasar maupun para penyewa sama-sama merasa nyaman melaksanakan aktivitas disana."

Pihaknya menginginkan adanya perhatian pihak-pihak yang bertanggungjawab terhadap penataan pasar terminal transit Passo supaya menjadi lebih baik dan tidak terjadi kesemrautan lagi.


“Misalkan penambahan kios yang sudah dilakukan oleh Kopas. Persoalannya seperti apa? supaya kedepan kan tidak ada lagi masalah. Tapi intinya, fasilitas yang rusak itu harus diperbaiki," harapnya.

Dijelaskan, bahwa selama ini sudah ada kebersamaan antara para pedagang yang melaksanakan aktivitas di dalam pasar. Sebab awalnya para pedagang ini melakukan aktivitas di Pasar Trakindo, namun setelah pasar terminal transit dibuka, para pedagangpun dialihkan. "Maunya Kopas harus bijak lah terhadap persoalan tersebut.” (bm06)
Lingkungan 1130277984174340877
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks