23 Maret, Tiga Kapal Rakyat Aru Mulai Beroperasi | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

23 Maret, Tiga Kapal Rakyat Aru Mulai Beroperasi

BERITA MALUKU. Tiga kapal yang diperuntukan secara khusus oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Kepulauan Aru kepada masyarakatnya di wilayah tersebut, dalam minggu ini dipastikan akan mulai beroperasi untuk melayani masyarakat yang tinggal di kabupaten kepulauan tersebut.

Kepastian beroperasinya tiga kapal ini diketahui setelah pihak otoritas setempat menyatakan telah selesai mengurus segala kelengkapan kapal termasuk pengurusan dokumen kapal dan lainnya sehingga kapal dinyatakan laik beroperasi.

Bupati Kepulauan Aru, Johan Gonga kepada Berita Maluku Online, Selasa (21/3/2017) mengatakan, dalam minggu ini, tepatnya hari Kamis, 23 Maret 2017, kapal milik Pemkab Kepulauan Aru yakni KM. Trangan, KM. Kobror dan KM. Fanambulai sudah mulai beroperasi sesuai rutenya masing-masing.

Menurut Gonga, kemarin dirinya bersama rombongan organisasi perangkat daerah ke sejumlah pos wilayah rute yang dijadikan tempat persinggahan kapal tersebut. Di sana, pihaknya sudah menyampaikan pemberitahuan sekaligus melakukan sosialisasi untuk bisa diketahui masyarakat.

“Wilayah rute yang kita datangi itu di bagian Aru Utara, dimulai dari Desa Kobamar, Leting, Marlasi, Wahayu dan Desa  Ujir,” tandas Gonga.

Dijelaskannya, waktu pengoperasian  ketiga kapal ini untuk melayani masyarakat dilakukan dua kali dalam seminggu, supaya aktifitas masyarakat maupun pegawai negeri sipil dan lainnya bisa berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan.

Selain itu Bupati mengharapkan supaya keberadaan kapal ini harus dijaga dengan baik oleh seluruh masyarakat Aru, sebab kapal ini adalah milik rakyat Aru sendiri. Untuk itu, bila masyarakat menaiki kapal diharapkan bisa tertib sesuai aturan dan terlebih jangan mencorat-coret ataupun menggaris dinding atau badan kapal tersebut sehingga kapal ini kebersihannya tetap terjaga dengan baik.
.
“Selain itu, segala peralatan sudah disediakan, mulai dari alarm maupun alat keselamatan di laut sudah disiapkan dan ini perlu dijaga dengan baik. Dan disarankan kepada orang yang merokok tak boleh merokok ketika berada dalam kapal atau dalam pelayaran dengan kapal tersebut. Tentunya kita tak mau terjadi sesuatu yang dapat membahayakan jiwa penumpang itu sendiri,” harap orang nomor satu Aru tersebut. (IMANe)
Daerah 5783489957073695161
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks