1,6 Ton Raskin Desa Ridol MTB Diduga Disunat Oknum Staf Desa | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

1,6 Ton Raskin Desa Ridol MTB Diduga Disunat Oknum Staf Desa

BERITA MALUKU. Sebanyak 1,6 ton Beras Miskin (Raskin) yang diperuntukan bagi warga Desa Ridol, Kecamatan Tanimbar Utara (Tanut), Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), diduga disunat oleh salah satu oknum Staf Urusan (Kaur) Pemerintahan kantor desa, berinisial AM.

Dari penelusuran media ini, raskin untuk bulan September 2016 yang seharusnya diperuntukan kepada masyarakat kurang mampu di Desa Ridol total berjumlah 6.600 kilogram atau 6,6 ton, namun ternyata warga hanya mendapatkan 4.950 kilogram atau 4,9 ton raskin, sementara sisa 1,6 ton, entah dikemanakan.

Sejumlah pihakpun  menduga, aksi tak terpuji AM melakukan spekulasi data warga kurang mampu agar mereka tidak memperoleh bantuan dari pemerintah.

Hal ini diketahui ketika sejumlah Ketua RT di desa setempat membagikan raskin, dan ternyata nama-nama keluarga kurang mampu yang berhak mendapatkan raskin telah dispkeluasi.

Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Tanimbar Utara, Ronald Kuway yang dikonfirmasi, Kamis (22/9/2016) mengakui, raskin yang disalurkan untuk Desa Ridol total berjumlah 6,6 ton, bukan 4,9 ton.

Di lain pihak, Kepala Desa Ridol, Dang Louw yang dikonfirmasi di tempat terpisah mengakui, bahwa ada dugaan terjadi penyimpangan raskin.

Dang Louw mengaku, dirinya telah memberhentikan AM dengan tidak hormat dari jabatannya selaku Kepala Kaur Pemerintahan.

Sementara itu, sejumlah warga kurang mampu meminta aparat penegak hukum mengusut kasus penyimpangan raskin di desa tersebut karena sangat merugikan masyarakat setempat. (P.E)
Daerah 9014409190143600559
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks