Rayakan Hari Pattimura ke 199, PBM-Jateng Undang Pejabat Maluku dan Jateng | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Rayakan Hari Pattimura ke 199, PBM-Jateng Undang Pejabat Maluku dan Jateng

BERITA MALUKU. Peringatan Hari Pattimura yang setiap tahunnya dirayakan pada 15 Mei dengan prosesi pengambilan api obor dari gunung Saniri (Saparua), tak ketingalan juga dirayakan dengan tak kalah meriahnya oleh komunitas-komunitas masyarakat Maluku yang tersebar di berbagai daerah di tanah air.

Salah satu persekutuan masyarakat Maluku yang berdomisili di provinsi Jawa Tengah, yang menamakan dirinya Persekutuan Basudara Maluku (PBM ) - Jateng, berencana menggelar puncak perayaan “Hari Pattimura” yang ke 199 ini di gedung Langgur Warsito (Jateng) pada (20/5) mendatang.

Ketua persekutuan Basudara Maluku (PBM) - Jateng, Uci Sihaya/de Fretes, Jumat (6/5/2016) mengungkapkan, untuk kegiatan perayaan dimaksud maka pihaknya menyambangi sejumlah pejabat di provinsi Maluku dan Jawa Tengah untuk bersama–sama merayakan peringatan perlawanan pahlawan nasional Pattimura tersebut. 

“Pak gubernur kami undang, tetapi beliau hanya mengirim perwakilannya saja, tetapi kalau pak Wali kota beliau sudah bersedia. Selain itu juga Kita undang anggota DPRD provinsi dan kabupaten/kota di Maluku,“ rincinya.

Dijelaskan Sihaya, perayaan peringatan Hari Pattimura telah menjadi agenda tetap setiap tahun dari PBM - Jateng, yang dimulai dengan sejumlah kegiatan jelang perayaan puncak tersebut.

“Untuk tahun ini akan kita lakukan kegiatan tabur bunga ke makam pahlawan, makan patita malam, bakar replika obor Pattimura, dan Malam Badonci,“ urai Uci.

Menurut wanita asal negeri Mahia ini, perayan hari Pattimura bertujuan agar masyarakat Maluku dapat mengenang kembali jasa–jasa Perjuangan Thomas Matulessy, atau Kapitan Pattimura bersama teman-temanya mengusir penjajah dari bumi rempah–rempah ini.

Untuk itu, ia mengajak seluruh anak cucu asal Maluku agar dapat bersama–sama berkontribusi dalam membangun tanah kelahirannya, Maluku tercinta, dengan mendukung semua program-program yang telah dicanangkan oleh pemerintah.

Menurut Sihaya, persekutuan PBM – Jateng yang ada saat ini, anggotanya mencapai ribuan KK itu, untuk beberapa bulan mendatang akan digelar sejumlah kegiatan bertema sosial yakni pengobatan gratis yang dipusatkan di daerah pinggiran kota Semarang, serta mengunjungi panti asuhan, yang bertujuan untuk menunjukan kepedulian sosial masyarakat Maluku yang berada di Jawa Tengah bagi sesama.

Diungkapkannya, jelang perayaan hari raya Idhul Fitri, PBM – Jateng akan melangsungkan kegiatan Silaturahim antar angota yakni dengan menggelar acara halal-bihalal. (NK)
Aneka 5657229016509652786
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks