Petrus Fatlolon Siap Rebut Kursi MTB Satu | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Petrus Fatlolon Siap Rebut Kursi MTB Satu

BERITA MALUKU. Petrus Fatlolon, putra asal Tanimbar, Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB) yang kini menjabat wakil Ketua DPRD Kota Sorong, Provinsi Papua Barat dipastikan akan meninggalkan jabatannya dan maju dalam proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di kabupaten tersebut tahun 2017 mendatang. 
 
Fatlolon menyatakan diri siap berebut Kursi MTB Satu bersama rival lainnya yang sudah terlebih dahulu menyakatakan diri siap bertarung menjadi orang nomor satu di daerah julukan “Duan Lolat” tersebut. 
 
Putusan berani Fatlolon sebab dilatarbelakangi keinginnya pulang ke kampung halamannya untuk membaktikan diri membangun daerahnya yang kaya akan sumber daya alam itu, agar maju sejajar dengan wilayah-wilayah lain di tanah air. 
 
Kepada Berita Maluku Online di kediamannya di Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kamis (17/3/2016), Fatlolon mengatakan, dia terpanggil untuk membangun kampung halamannya dan menjadikan masyarakat MTB menjadi lebih cerdas dan sejahtera. 
 
Untuk itu, dia sudah menempuh berbagai upaya untuk masuk pada proses pentahapan Pilkada tersebut. 
 
Diakui sudah ada beberapa partai politik memberikan rekomendasi kepada dirinya untuk maju pada pilkada MTB mendatang. Apalagi dirinya sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Sorong (Periode 2012-2017) sudah dipastikan mendapat restu partai tersebut maju bertarung pada Pilkada MTB. 
 
Terlepas dari itu, ujar dia, bila dirinya dipercayakan masyarakat memimpin Kabupaten MTB, dia pastikan tidak menyia-nyiakan kepercayaan tersebut untuk membangun daerahnya dan mensejahetarakan masyarakatnya. 
 
Cita-citanya ingin menjadikan MTB sebagai kabupaten mandiri dan masyarakatnya semakin cerdas untuk mengelola daerah tersebut sehingga berwibawa dan menjadi mandiri sebagaimana yang tertuang dalam visi-misinya. 
 
Sumber daya alam begitu besar di MTB, untuk itu, bila saya dipercayakan masyarakat pimpin daerah ini maka cita-cita saya adalah menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) dari putra-putri MTB untuk mengelola sumber daya alam yang tersedia, terutama soal pengelolaan Minyak dan Gas (Migas) Blok Masela dan lainnya,” ujar pria melankolis tersebut. 
 
Saya siap menyekolahkan putra-putri MTB menjadi tenaga ahli khususnya di bidang migas, karena ini penting untuk kesiapan SDM untuk membangun daerah di waktu mendatang. Dan itu, disekolahkan secara khusus contohnya seperti study di Blok Cepu, Jawa Timur untuk menjawab kebutuhan produksi gas Masela dalam tiga tahun ke depan,” urainya. (SB/e)
Pilkada Maluku 1169533238156518617
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks