Layanan Kapal Perintis di Maluku Belum Normal | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Layanan Kapal Perintis di Maluku Belum Normal

BERITA MALUKU. Pelayaran sejumlah trayek kapal perintis di Maluku yang dikelola PT.Pelni terhitung sejak awal Januari 2016 masih belum normal seperti yang diharapkan.

"Tertatih-tatihnya karena sebagian besar kapal yang harus diperbaiki, terutama mesin induk yang menjadi penggerak kapal," kata Kepala Operasi PT.Pelni Cabang Ambon Samto, di Ambon, Jumat (12/2/2016).

Dia mencontohkan KM.Maloli yang berangkat dari pelabuhan Ambon pada 2 Februari 2016 seharusnya sudah tiba lagi di Ambon pada 9 Februari.

Jadi hanya delapan hari pelayaran. Namun, sampai dengan 12 Februari 2016, ternyata belum tiba di Ambon. Itu berarti kapal tersebut kembali mengalami gangguan mesin.

"Biasanya pelayaran KM.Maloli ini dari Ambon menuju Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru sebagai pelabuhan terakhir, dengan menyinggahi beberapa pelabuhan sesuai jadwal pelayaran hanya delapan hari saja sudah kembali lagi ke Ambon," ujar Samto.

Dia mengatakan, awalnya memang sudah ada tanda-tanda bahwa kapal rusak, di mana pada saat itu kapal Maloli ini harus berangkat pada 21 Januari 2016.

Hanya saja setelah berlayar satu jam, kemudian balik lagi ke pelabuhan Ambon akibat mengalami gangguan pada mesin induk, selanjutnya diperbaiki baru berlayar lagi pada 2 Februari 2016.

Dia menjelaskan, dari empat unit kapal perintis yang dikelola PT. Pelni Ambon sekarang ini hanya satu kapal saja yang bisa dibilang normal yakni KM.Sabuk Nusantara 48.

Hanya saja, kapalnya belum bisa berlayar, sebab salah satu bagian pada mesin induk mengalami gangguan dan barangnya sudah dikirim ke Makasar selama satu minggu guna mendapat perbaikan dan diharapkan hari ini, Jumat (12/2) barangnya tiba agar dipasang lagi di kapal tersebut untuk berlayar pada Jumat malam.

"Mudah-mudahan barangnya tiba hari ini (Jumat) lanjutnya, sebab sudah diumumkan di RRI Regional I Ambon bahwa KM.Sabuk Nusantara 48 akan berlayar Jumat(12/2) malam sesuai jadwal pelayaran," ujarnya.

Samto Menambahkan, terhitung sejak Januari 2016 ada empat kapal perintis yang dikelola PT.Pelni Cabang Aambon yakni KM.Sabuk Nusantara 48, 43, 33, dan KM.Maloli.
Perhubungan 7600040393209664232
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks