Kawasan Rawan Bencana di Ambon Dipasang Tanda Peringatan | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Kawasan Rawan Bencana di Ambon Dipasang Tanda Peringatan

Ambon - Berita Maluku. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon memasang tanda bahaya peringatan dini di kawasan rawan bencana, kata kepala BPBD setempat, Enrico Matitaputty.

"Pemerintah berkewajiban memberikan peringatan dini kepada masyarakat dengan memasang tanda bahaya bencana di sejumlah kawasan di Kota Ambon guna penanggulangan bencana banjir, longsor maupun bahaya tsunami," katanya di Ambon, Rabu.

Menurut dia, tanda bahaya bencana telah dipasang dan difokuskan pada bencana banjir maupun tsunami, karena bencana patut diwaspadai warga kota.

"Kota Ambon beberapa kali telah dilanda bencana banjir dan menelan korban harta maupun nyawa, sehingga perlu dilakukan pemasangan tanda bahaya bencana kepada masyarakat yang menempati kawasan rawan bencana," katanya.

Enrico mengatakan, permintaan untuk memasang tanda larangan bahaya longsor pada sejumlah titik khususnya di jalan raya perlu dilakukan. Tetapi untuk merealisasikan itu semua pihaknya harus melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah maupun dinas terkait.

"Kita juga berencana untuk memasang tanda larangan di sejumlah titik rawan longsor tetapi perlu koordinasi dengan pemerintah, karena kawasan longsor di tepi jalan juga bukan saja tanggung jawab kita semata, namun ada dinas terkait yang harus juga dilibatkan," ujarnya.

Ia menjelaskan, kondisi cuaca di Maluku terutama Kota Ambon memasuki musim hujan sehingga harus segera diambil langkah guna menghindari terjadinya korban akibat bencana tanah longsor maupun banjir.

"Ambon merupakan salah satu kota dengan intensitas hujan yang tinggi setiap tahunnya dibandingkan dengan kabupaten atau kota lainnya di Maluku, sehingga upaya seperti ini menjadi perhatian," tandasnya.

Ditambahkannya, tanda bahaya peringatan dini yang dipasang berupa papan evakuasi sehingga jika terjadi bencana warga dapat melihat jalur yang harus dilalui.

"Tanda bahaya dipasang di sepanjang jalur jalan, pemukiman penduduk yang berdekatan dengan bantaran sungai, kawasan rawan longsor dan pesisir pantai," kata Enrico . (ant/bm 10)
Indeks 668533093276901000
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks