Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon Peringati HUT ke-71 | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon Peringati HUT ke-71

BERITA MALUKU. Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon memperingati hari ulang tahun ke – 71 berlangsung di Gedung Manggala Loka Lantamal IX Ambon, Kamis (15/02/2018) dengan tema, "dengan kerakter jiwa bahari, Yayasan Hang Tuah siap mengawal pelaksanaan kurikulum kemaritiman dalam menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia."

Pada rangkaian acara, Ketua Korcab IX Daerah Jalasenastri Armada Timur, Ny. Laura Antongan Simatupang selaku Pengawas Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon membacakan sambutan Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah Ny. Endah Ade Supandi yang menyampaikan bahwa momentum peringatan hari ulang tahun ini bukan sekedar acara rutinitas belaka, tetapi merupakan bagian penting dalam pembinaan tradisi, intropeksi, evaluasi dan sekaligus menggugah kesadaran kita bersama untuk meningkatkan kualitas pengabdian kita bagi keluarga besar TNI AL, masyarakat dan bangsa melalui dunia pendidikan.

Lebih lanjut dikatakan, Yayasan Hang tuah sudah memasuki masa pengabdian 71 tahun, sudah sepantasnya seluruh pengawak dan tenaga pendidik harus mampu bertindak profesional dalam mengelola, mendidik dan mencerdaskan anak bangsa. Seorang guru adalah ujung tombak dalam mempersiapkan generasi pemangku bangsa yang akan datang, sehingga kualitas guru yang akan menentukan kualitas bangsa.

Dijelaskan, Yayasan Hang Tuah telah menyiapkan sarana dan prasarana yang memadai guna memaksimalkan pemanfaatannya untuk pengembangan mutu pendidikan di lingkungan Yayasan Hang Tuah.

Komandan Lantamal IX Laksamana Pertama TNI, Antongan Simatupang dalam sambutannya menekankan kepada para pendidik Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon harus mampu membangun karakter dan jiwa bahari yang kuat kepada seluruh anak didiknya, sehingga kedepan mampu mengoptimalkan segala bentuk potensi maritim.

Simatupang mengatakan, sesuai tema peringatan tahun ini, kita dituntut tetap semangat dalam mengamankan serta menumbuh kembangkan pendidikan generasi muda yang berkarakter, berwawasan dan berkompetensi bahari, menuju Indonesia sebagai poros maritim dunia.

Selain itu Danlantamal IX mengatakan, Sekolah Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon di Lantamal IX telah menghasilkan beberapa siswa unggulan dan berprestasi, baik itu dibidang pendidikan formal, maupun dibidang olahraga, seperti olahraga beladiri dan olahraga air (ski air, dayung dan renang) serta beberapa prestasi yang lain.

“Kesempatan terbuka lebar, kepada para orang tua di wilayah Ambon dan sekitarnya yang ingin menyekolahkan anaknya mulai dari jenjang pendidikan TK, SD dan SMP di Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon yang berada di dalam Komplek Lantamal IX Ambon”, ucap Danlantamal IX.
Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng, penampilan fashion show dari siswa dan siswi Sekolah Hang Tuah Cabang Ambon, penyerahan piala dan bingkisan kepada siswa Yayasan Hang Tuah yang berprestasi dan penampilan puisi serta Tari Saureka – reka.

Hadir pada acara antara lain Kepala Dinas Pendidikan Kota Ambon, Kepala Bidang Pendidikan Dasar dan Menengah Kota Ambon, para Asisten Danlantamal IX, Para Kadis/Kasatker Lantamal IX, Pengurus Korcab IX Daerah Jalasenastri Armada Timur, Pengurus Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon, para Guru dan Wali murid serta siswa – siswi TK, SD dan SMP Sekolah Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon. (DISPEN LANTAMAL IX)
TNI-Polri 6278400975209696405
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks