Mobil Masuk Jurang di Bursel, Satu Tewas | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Mobil Masuk Jurang di Bursel, Satu Tewas

Ilustrasi
BERITA MALUKU. Mobil truck PT. Wahana Potensi Nusa (WPN) milik pengusaha kayu, Ferry Tanaya, masuk jurang sedalam 30 meter, mengakibatkan satu orang meninggal dunia atas nama Albert Leskona, warga desa Tifu, Kecamatan Leksula, Kabupaten Buru Selatan (Bursel).

Informasi diperoleh dari salah satu warga desa Tifu, Emang Behuku, Jumat (12/5/2017).

Behuku adalah salah satu korban selamat dari peristiwa itu, menceritakan bahwa, pada Kamis (11/5) sekitar pukul 17.30 wit, sebuah mobil truck loder yang ditumpanginya terbalik dan masuk ke dalam jurang sedalam 30 meter.

Menurut Behuku, awal kejadian naas yang menewaskan karyawan PT. Wana Potensi Nusa milik pengusaha kayu Ferry Tanaya itu, terjadi ketika loader yang di tumpanginya bersama Leskona (korban), bersama 4 teman lainya yakni Toni Teslatu, Herol Huli, Beni Behuku dan Yonas Behuku, bergerak dari Desah Tifu menuju ke purasahan.

Setibanya di tempat kejadian (TKP), yaitu antara Desa Waeken dan Desa Mangeswaen, saat mobil loder yang ditumpangi itu hendak menaiki tanjakan, lanjutnya, tiba-tiba mobilnya tidak mampu mendaki dan mengakibat loader tersebut terpeleset turun, kemudian terbalik dan terperosok ke dalam jurang.

''Loder dari Desa Tifu tujuang perusahan, tiba di atas Desa Waeken, namun loader itu terbalik dan jatuh kedalam jurang,” kata Behuku.

Dikatakan, diperkirakan saat kejadian itu terjadi, korban sedang tertidur sehingga yang bersangkutan tak bisa menyelamatkan diri, karena tubuh korban tertimpah mobil loader, dan meninggal di tempat.

Peristiwa ini katanya, telah dilaporkan ke pihak perusahan dan Polsek Kecamatan Leksula.

Atas laporan tersebut, Kapolsek Leksula, Iptu S. Sopalatu langsung bergerak menuju TKP bersama dua orang anggotanya.

Kata Behuku, saat dirinya berada di lokasi kejadian, dari pihak perusahan sudah menurunkan 4 orang Brimob bersama beberapa karyawan lainnya untuk membantu mengevakuasi mayat korban yang tertimpah mobil loader.

Untuk diketahui, Leksona (Korban) adalah seorang majelis gereja di desa Tify. Korban meninggalkan seorang istri dan lima orang anak yang masih bersekolah.

Kapolsek Leksula, Iptu S. Sopalatu yang dihubungi melalui telepon selularnya, mengakui peristiwa itu.

"Kami sudah menurunkan dua anggota ke lokasi kejadian," kata Sopalatu di hubungi via selulernya singkat.

Sementara pihak perusahan belum bisa dikonfirmasi terkait kejadian yang menewaskan salah satu karyawanya tersebut. (LE)
Daerah 8974069546473543347
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks