PWI Kota Tual Silahturahmi ke Polres Malra | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

PWI Kota Tual Silahturahmi ke Polres Malra

BERITA MALUKU. Sejumlah pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tual, kini memperlihatkan kinerjanya. Buktinya, kepengurusan PWI yang dipimpin Karteker PWI, Abdullah Tusiek melakukan serangkaian kegiatan pembenahan internal organisasi.

Selain melakukan pembenahan organisasi PWI secara internal, pengurus organisasi kewartawanan terbesar ini melakukan serangkaian kegiatan eksternal, antara lain membangun kerjasama dengan instansi terkait lainnya.

Tusiek kepada Berita Maluku Online, Rabu (22/2017) berharap, ke depannya organisasi ini bisa membangun kemitraan dengan Pemerintah Daerah dan intansi penegak hukum di kota julukan larvul ngabal tersebut. Ini dimaksudkan untuk membangun daerah ini ke depan dari sisi pemberitaan pers.

Terkait dengan hal itu, Tusiek bersama sejumlah pengurus PWI Kota Tual sehari sebelumnya telah melakukan silaturahmi ke pihak Polres Maluku Tenggara (Malra).

Kapolres Malra, AKBP Agus Riyanto menyambut baik kedatangan PWI Kota Tual, sekaligus mengapresiasi serta mengucapkan selamat atas terbentuknya kepenguruan PWI Kota Tual yang baru.

Kapolres mengatakan, Pers dan Polri merupakan mitra kerja dan tak bisa dilepas-pisahkan. Sehingga dia mengajak insan Pers di Malra dan Kota Tual agar selaku mitra dapat bekerja sama dengan baik dan selalu berkoordinasi terkait pemberitaan-pemberitaan yang akan dipublikasikan.

Kapolres meminta insan pers di wilayah ini membuat WhatsApp (WA) khusus buat para jurnalis dan pihak Polres Malra agar apabila ada kejadian-kejadian yang terjadi di dua wilayah pemerintahan ini (Kota Tual dan Kabupaten Malra), bisa langsung diinformasikan lewat media tersebut. (Stef/e)
Daerah 5448850431670453629
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks