Pengembangan Sawah Baru di Halmahera Timur Terkendala SDM | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Pengembangan Sawah Baru di Halmahera Timur Terkendala SDM

BERITA MALUKU. Program pengembangan sawah baru seluas 5.000 ha di kabupaten Halmahera Timur, Maluku Utara, terkendala sulitnya sumber daya manusia (SDM) yang terampil untuk pengembangan dalam skala besar.

"Pengembangan 5.000 ha sawah baru itu membutuhkan SDM sedikitnya 2.500 orang dengan asumsi satu orang mengolah 2 ha. SDM sebanyak itu sulit untuk dipenuhi dari daerah Halmahera Timur," kata Kepala Dinas Pertanian Maluku Utara, Musdalifa Ilyas, di Ternate, Selasa (18/10/2016).

Karena itu, Dinas Pertanian Maluku Utara bersama Pemkab Halmahera Timur akan mencari solusi agar program pengembangan sawah baru tersebut tetap bisa direalisasikan.

Pertimbangannya, pengembangan sawah baru seluas itu dibutuhkan untuk mendukung pencapaian swasembada beras di Maluku Utara.

Menurut Musdalifa, salah satu solusi yang akan dilakukan adalah mendatangkan transmigran dari luar Maluku Utara yang memiliki keterampilan pengembangan sawah, seperti yang selama ini telah dilakukan di Halmahera Ttimur dan kabupaten lainnya.

Transmigran yang didatangkan hanya sebagian yang dibutuhkan dalam pengembangan sawah baru di Halmahera Timur karena sisanya berasal dari lokal agar tidak menimbulkan masalah sosial.

Jika transmigran yang akan di tempatkan di salah satu pengembangan sawah baru sebanyak 1.000 KK, maka yang didatangkan dari luar 500 orang dan 500 lainnya dari warga setempat.

Tujuannya, terjadi alih teknologi dalam pengembangan sawah kepada warga lokal.

Kalau pengembangan sawah baru seluas 5.000 ha yang dananya dari Kementeraian Pertanian tersebut bisa direalisasikan, maka dipastikan Maluku Utara yang selama ini harus memasok beras dari daerah lain sekitar 60 persen dari kebutuhan konsumsi masyarakat Maluku Utara sekitar 120 ribu ton/ tahun.

Musdalifa menambahkan, Dinas Pertanian Maluku Utara pada tahun anggaran 2016 dan 2017 juga memprogramkan pengembagnan sawah baru seluas 3.000 ha diberbagai kabupaten di Maluku Utara seperti di Halmahera Barat, Halmahera Selatan dan Kabupaten Pulau Morotai.
Malut 8681405037792755007
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks