Kasdam Pattimura Buka Latihan Posko I Korem 151 | Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku Berita Maluku Online
Loading...

Kasdam Pattimura Buka Latihan Posko I Korem 151

BERITA MALUKU. Kepala Staf Komando Daerah Militer ( Kasdam) XVI/Pattimura Brigjen TNI Tri Soewandono membuka Latihan Posko I Korem 151/Binaiya yang diikuti seluruh personil Korem 151/Binaiya baik Perwira, Bintara maupun Tamtama di Baelio Slamet Riyadi Makorem 151/Binaiya, Rabu (22/11/2017).

Latihan yang melibatkan Danrem 151/Binaiya Kolonel Inf Cristian Kurnianto Tehuteru dan Kasrem Letkol Inf Christian Pieter Sipahelut sebagai Pelaku latihan, juga dihadiri oleh Para Asisten dan Kabalak Jajaran Kodam XVI/Pattimura, dan Danrindam XVI/Pattimura Kolonel Inf Aswardi, S.E. sebagai Wakil Komandan latihan (Wadanlat), mengangkat tema “Korem 151/Binaiya Melaksanakan Tugas Bantuan kepada Polri di Wilayahnya Dalam Rangka Membantu Mengatasi Terjadinya Konflik Sosial di Wilayah”, Wilayah yang di maksud adalah wilayah jajaran Korem 151/Binaiya.

Kasdam saat membacakan amanat Pangdam mengatakan, Latihan Posko I ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para Komandan dan Staf Korem dalam merencanakan suatu operasi yang mencakup hal-hal keterpaduan, kerjasama dan koordinasi dalam pengambilan keputusan, kemampuan tehnik, olah yudha dan pengintegrasian semua kemampuan satuan yang dimiliki, prosedur dan tata cara kerja yang berlaku dalam suatu Posko serta Kodal Operasi guna membantu tugas Pemerintah daerah maupun Kepolisian dalam menghadapi permasalahan konflik sosial di wilayah.

Lebih lanjut Ia mengatakan, mencermati tugas tersebut perlu dirumuskan mekanisme latihan mulai dari perencanaan sampai dengan pelaksanaan operasi bantuan kepada Kepolisian Republik Indonesia dalam penanganan konflik sosial, yaitu dengan penyelenggaraan Latihan Posko I sebagai wahana untuk melatih dan menguji kemampuan Komandan dan Staf Korem 151/Binaiya dalam proses perencanaan, persiapan dan pelaksanaan operasi serta guna mewujudkan kesiapan operasional satuan.

Ia menegaskan, untuk mencapai sasaran kualitatif, Komandan dan staf Korem harus mampu melaksanakan kodal komandan dan staf Korem pada suatu kegiatan proses perencanaan dan persiapan operasi, Melaksanakan prosedur hubungan Komandan dan Staf dalam mekanisme suatu Posko, Meningkatkan penerapan taktik dan teknik dalam pelaksanaan operasi penanganan konflik social, Meningkatkan kemampuan Komandan dan Staf Korem, dalam hal koordinasi, kerjasama terpadu pada proses perencanaan, persiapan dan pelaksanaan suatu operasi bersama Kepolisian Republik Indonesia dalam operasi penanganan konflik Sosial, Meningkatkan kemampuan Komandan dan Staf Korem dalam pemberdayaan semua kemampuan satuan secara terintergasi, Meningkatkan kemampuan Komandan dan Staf Korem dalam Olah Yudha, Meningkatkan kemampuan Komandan dan Staf Korem dalam melaksanakan fungsi komando dan staf, dan Meningkatkan kemampuan Komandan dan Staf Korem dalam merencanakan dukungan administrasi terhadap pelaksanaan operasi penanganan konflik social, serta Meningkatkan kemahiran Komandan dan Staf Korem dalam hal tulisan militer.

“Latihan posko I Korem 151/Binaiya yang dilaksanakan selama 3 (tiga) hari ini dengan metode geladi diharapkan dapat menjadi bekal yang berharga bagi para Komandan dan Staf dalam melaksanakan fungsi dan tanggung jawab jabatannya, sehingga nantinya satuan ini dapat melaksanakan tugas dengan berhasil dan berdaya guna”, katanya.

“Selain itu, diharapkan juga adanya peningkatan pemahaman dan wawasan serta dapat mengaplikasikannya di lapangan dalam tugas, sehingga dapat memanfaatkan Latihan Posko I ini dengan sebaik-baiknya dan seluruh peserta benar-benar dapat memahami tugas dan perannya sebagai Komandan maupun Perwira Staf, baik secara kualitas maupun kuantitas, sehingga sasaran akhir Latihan Posko I ini dapat tercapai dengan baik”, tutupnya. (Penrem151)
TNI-Polri 3665050315850542499
Beranda item

# Kota Ambon

Indeks

# ANEKA

Indeks